Jaringan Internet Telkomsel di Riau dan Sumatera Bagian Tengah Lumpuh, Ini Penjelasan Telkomsel

PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Jaringan internet Telkomsel di Pekanbaru dan sekitarnya mendadak lumpuh Kamis (6/12/2018) siang tadi. Lumpuhnya jaringan ini dikeluhkan oleh warga Pekanbaru.

Seperti disampaikan oleh salah seorang pekerja media online di Pekanbaru Iyon. Ia mengatakan sudah lebih dari 2 jam internet Telkomsel mati total.

"Sudah dari tadi sejak pukul 12.00 kalau enggak salah. Ini kalau internet bermasalah, mau bagaimana bekerja," ujar Iyon.

Ia mengatakan, saat ini Internet sudah menjadi kebutuhan vital terlebih bagi pekerja media online. "Mudah-mudahan cepet kelarlah masalahnya, biar bisa lagi internetnya," ungkapnya.

Sementara itu Corporate Communication Telkomsel Regional Sumbagteng, Agus Winarto mengatakan lumpuhnya internet ini disebabkan adanya gangguan teknis.

"Gangguan ini memang tak hanya terjadi di Pekanbaru, namun di semua wilayah Sumatera Bagian Tengah (Sumbagteng). Tapi itu sudah clear dan sedang proses perbaikan di sistem," ungkapnya.

Sementara itu General Manager ICT Operation Region Sumbagteng - Noviandri mengatakan terkait keluhan pelanggan yang merasakan ketidaknyamanan layanan internet hari ini, dapat disampaikan bahwa Telkomsel memohon maaf atas ketidaknyamanan layanan internet yang dirasakan pelanggan.

"Saat ini kami sedang berupaya maksimal agar layanan tersebut dapat berfungsi normal kembali, dan pelanggan dapat menikmati layanan data dari Telkomsel," pungkasnya.


Baca Juga