Ketua DPRD Inhil Bersama Dandim, Kapolres dan YVB Bagikan Masker ke Jama'ah Masjid

Jumat, 09 Oktober 2020

TEMBILAHAN - Ketua DPRD Inhil, DR Ferryandi bersama Dandim 0314 Letkol Inf Imir Faishal, Kapolres AKBP Dian Setyawan dan Pembina Yayasan Vioni Bersaudara (YVB) Marlis Syarif membagi-bagikan masker kepada jama'ah yang akan melaksanakan Shalat Jum'at.

Kegiatan Jum'at Berkah ini, dipusatkan di Masjid Al Jama'ah yang terletak di Jalan M Boya Tembilahan.

Turut hadir Kabag Ops Polres Kompol Maison, Pasi Ops Kodim 0314 Kapten Inf Tarmizi, Kasat Lantas Polres AKP Lasarus Sinaga, Kasat Binmas Polres Iptu Nasri Suardi, Kanit Patroli Sat Lantas Polres Iptu Ismail serta para Personil Polres dan Kodim 0314/Inhil.

Tampak saat itu, Ketua DPRD bersama Dandim 0314, Kapolres dan Pembina YVB langsung melaksanakan pembagian masker kepada jama'ah yang kedapatan tidak mengenakan masker, serta sekaligus memberikan sosialisasi tentang pentingnya penggunaan masker saat beraktifitas di luar rumah.

"Kita mendorong masyarakat agar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, salah satunya dengan menggunakan masker. Apalagi seperti kita ketahui, Inhil sudah termasuk zona merah. Karenanya, kita dari DPRD bersama Pemda, TNI dan Polri, serta seluruh elemen lainnya terus bersinergi, dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19," ujar Ketua DPRD DR Ferryandi saat diwawancarai awak media disela-sela kegiatan, Jum'at 9 Oktober 2020.

Sementara itu, perwakilan pengurus Masjid Al Jama'ah, H Sutikno mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Ketua DPRD bersama jajaran Kodim, Polres serta Yayasan Vioni Bersaudara. Ia berharap agar warga dan jama'ah selalu mentaati protokol kesehatan (protkes).

"Atas nama warga dan jama'ah Masjid Al Jama'ah, sudah hampir 20 tahun saya jadi pengurus, belum pernah ada Kapolres dan Dandim serta Ketua DPRD yang shalat di masjid kami," kata pria berkacamata yang akrab disapa H Sutek ini.

Ia juga mendo'akan agar Ketua DPRD, Dandim, Kapolres dan Pembina Yayasan Vioni Bersaudara selalu dilindungi oleh Allah SWT serta terhindar dari segala bahaya.

"emoga para pimpinan kita ini sukses dalam melaksanakan tugasnya. Kami bangga punya pimpinan seperti mereka, mudah-mudahan selalu dapat berdekatan dengan masyarakat di Inhil," imbuhnya.(***)