Mahasiswa Inhil Jogja Tutup Akhir Tahun Dengan Menyelenggarakan Turnamen Futsal Inhil Cup 3

 

YOGYAKARTA, POTRETRIAU.com - IPR-Y KOM INHIL kembali menyelenggarakan Turnamen Futsal di Yogyakarta.  Acara ini diikuti oleh IKPMDI (Ikatan Keluarga Pelajar Mahasiswa Daerah Indonesia) di Yogyakarta, Khususnya Riau, Kepulauan Riau, Jambi dan beberapa daerah se-Indonesia. 
Tunamen kali ini diinisiasi oleh kawan-kawan yang hobi futsal dan ingin mengembangkan diri yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Indragiri Hilir. 

Turnamen ini berlangsung selama dua hari tanggal 22-23 Desember 2018 di Lapangan Forza Futsal Yogyakarta dan dibuka langsung oleh Ketua Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Indragiri Hilir Abang Mei Dian Syaputra.  Pembukaan ditandai dengan penyerahan secara simbolik bola ke wasit sebagai bentuk kepercayaan untuk memimpin jalannya pertandingan hingga tuntas. 
Adapun tema yang diangkat oleh panitia pelaksana yaitu "Membangun Jiwa Pemenang dengan Sportifitas Tanpa Batas", Harapan dengan dilaksanakan pertandingan ini dapat menunjukkan sikap sportif dari masing-masing tim. Selain itu dapat meningkatkan skil dalam bermain sehingga tercipta jiwa pemenang yang sesungguhnya, tutur Abang Khusnul selaku Ketua Pelaksana. 


Ketua Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Indragiri Hilir mengatakan turnamen kali ini bertepatan dengan hari Ibu 22 Desember untuk mari kita tingkatkan rasa cinta dan kasih sayang kepada Ibu serta ayah. Moment ini juga mari kita terapkan sportif dalam bertanding dan utamakan kerja keras tim agar tercipta jiwa pemenang. 

Akhir acara ini ditutup oleh Wakil Ketua Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Indragiri Hilir Abang Muhammad Irsyad Fathoni dalam sambutan beliau menyampaikan pesan selamat kepada pemenang, ucapan terimakasih kepada semua pihak dan sampai jumpa pada INHIL CUP KE 4. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan kembali Bola dari Wasit ke Wakil Ketua IPRY-KOM.INHIL.  

Hasil pertandingan ini juara pertama oleh tim MIJ Duri Bengkalis, juara kedua tim Pekanbaru, juara ketiga tim Rokan Hilir dan Juara harapan satu tim Tembilahan serta top skor oleh saudara Rayhan Iswara tim Tembilahan. 

Terimakasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras untuk mensukseskan acara ini para sponsor, donatur dari alumni khususnya Abang Didi Candra, SH yang saat ini calon anggota DPRD Kabupaten Indragiri Hilir Dapil 6 serta semua pihak yang terlibat.  Semoga silaturahmi terus terjalin dengan baik.


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar