KPU Inhil Terima Kunjungan Organisasi HMI Komisariat Ekonomi Unisi dan HPPMKG

INHIL, POTRETRIAU.com - KPU Indragiri Hilir menerima kunjungan silahturahimi dari organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Ekonomi Universitas Islam Indragiri (UNISI) dan Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Kecamatan Gaung (HPPMKG). 

Kunjungan HMI Komisariat Ekonomi Unisi dan HPPMKG diterima langsung oleh Ketua KPU Indragiri Hilir Herdian Asmi diruangan beliau, Rabu (25/1/2023).

Ketua Umum Komisariat Ekonomi Unisi Aditya Ramadhan  mengatakan Peraktik pemilu yang sehat dan berkualitas menjadi harapan bersama, Kehadiran pemilu yang cerdas berdemokrasi menjadi satu kunci untuk meningkatkan kualitas pemilu.

"Pemilu menjadi sebuah gambaran bagaimana kualitas pemimpin yang dihasilkan nanti serta semakin tinggi kesadaran dalam menggunakan hak pilihanya dengan sebaik mungkin" 

Maka dari itu kami HMI Komisariat Ekonomi Unisi siap berpartisipasi secara aktif secara optimal ikut membatu memberikan informasi pentingnya peran pemilih mula (Pemuda, Pelajar Mahasiswa) melalui kegiatan organisasi seperti sosialisasi, seminar ataupun door to door,  imbuhnya. 

Pengurus HPPMKG Pengurus HPPMKG Sandi Ramadani mengatakan siap dan bertanggung jawab terhadap suksesnya pemilu yang berkualitas terutama di Kecamatan Gaung.

"Langkah kami selanjutnya akan mensosialisasikan Pemilu untuk pemilih pemula disetiap sekolah Menengah Atas ataupun Setingkat di Kecamatan Gaung," Imbuh Pengurus HPPMKG. 

Ketua KPU Inhil Juga H. Herdian Asmj, S.H., M.H.menjelaskan pemilih pemula adalah segmen setrategis dalam kehidupan demokrasi, dengan potensi yang jumlah pemilih pemula sangat besar, Sekaligus merupakan generasi yang akan memegang tanggung jawab sejarah bangsa. 

"Maka perhatikan serius terhadap pemilih pemula menjadi sangat penting untuk di lakukan ditengah muda dan derasnya informasi, maka memberikan pemahaman tentang pemilu dan demokrasi yaitu sebuah keharusan," ujarnya

Pemuda khususnya Mahasiswa menjadi sangat penting berperan secara aktif terhadap suksesnya pemilu nanti, selain untuk dirinya sendiri juga untuk orang lain, tutup H. Herdian Asmi, S.H., M.H.


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar