Seleksi CASN 2024 Dimulai Bulan Ini

Ilustrasi

POTRETRIAU.com - Rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun ini dapat berlangsung lebih dari sekali. Hal ini disampaikan langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Menteri PANRB, Abdullah Azwar Anas mengatakan adanya fleksibilitas penataan ASN dapat memberikan ruang yang terbuka dan memudahkan pemerintah dari pusat sampai daerah dalam mengatur rekrutmen. Hal tersebut sudah diamanatkan dalam UU 20/2023 tentang ASN.

emerintah melakukan rekrutmen CASN beberapa kali sesuai dengan kebutuhan organisasi, sehingga tidak lagi terikat pada siklus tahunan yang kaku. Hal itu ditekankan oleh Anas bahwa pendekatan adaptif ini memastikan entitas pemerintah dapat dengan cepat menanggapi tantangan dinamis, aspek krusial dari tata kelola yang efektif.

Presiden Jokowi telah mengumumkan rekrutmen sebanyak 2,3 juta orang. Terkait dengan jadwal pelaksanaan seleksi, pemerintah akan mengumumkan usai melakukan pembahasan teknis dengan seluruh instansi.

Rencananya, pada tahap pertama pelaksanaan rekrutmen CASN 2024 terdiri atas seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), akan dilaksanakan pada Mei 2024.

Kementerian PANRB mendorong lembaga pemerintah baik pusat maupun daerah untuk secara aktif berkontribusi pada reformasi birokrasi. Konsolidasi usulan pemerintah diharapkan selesai pada Januari 2024, untuk membuka jalan bagi seleksi awal pada bulan Mei.

"Pelaksanaan seleksi awal ditargetkan bulan Mei, dan bila formasi belum terpenuhi, maka bisa dibuka seleksi berikutnya sampai akhir 2024,” ujarnya.

Anas menegaskan bahwa proses rekrutmen dilaksanakan sesuai dengan prinsip kompetitif, adil, objektif, transparan, dan tanpa toleransi terhadap korupsi, kolusi, nepotisme dan tidak dipungut biaya. Prinsip ini bertujuan untuk memastikan bahwa kualitas dan kuantitas ASN yang direkrut dapat diukur dan distandarisasi secara nasional.


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar