PASUS SMA Negeri 1 Tempuling Bagi-bagi Takjil Kepada Masyarakat
TEMBILAHAN - Dalam rangka bulan suci Ramadhan, PASUS SMA N 1 Tempuling gelar kegiatan sosial dengan berbagi Takjil kepada masyarakat dan pengendara motor yang melintas. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Mumpa, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir, Sabtu (9/4).
Diketahui, kegiatan ini berlangsung dari Pukul 16.00 WIB hingga 17.30 WIB. Yang diikuti oleh 20 siswa dari SMA N 1 Tempuling.
Pembina PASUS Lilik Eko Mardiyanto menjelaskan, kegiatan ini dilakukan untuk berbagi sesama Dalam bulan suci Ramadhan. Selain itu untuk menumbuhkan jiwa peduli sosial sejak dini di diri para siswa.
"Tujuan adanya kegiatan ini adalah untuk menanamkan sikap peduli antar sesama manusia. sehingga nantinya dapat menjadikan kami sebagai siswa yang berkarakter, berbudi, beradap dan sebagai bentuk perwujudan nilai nilai luhur budaya," ujar Pembina Pasus Lilik Eko Mardiyanto.
Lebih lanjut, Kegiatan berbagi Takjil ini ada sekitar 200 paket takjil berupa es kelapa muda Dan kurma yang dibagikan untuk masyarakat.
"Kegiatan ini selain mendapat pahala berpuasa, Kita juga dapat pahala berbagi dan tumbuhnya jiwa sosial para siswa," ucapnya
Kendati demikian, Ia berharap, dengan adanya kegiatan tersebut dapat memupuk rasa persatuan dan kesatuan antar sesama siswa dalam meningkatkan hubungan humanisasi yang baik dengan lingkungan sosial masyarakat ditengah pandemi COVID-19.
Tulis Komentar