Pj Walikota Pekanbaru Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Tuah Madani

PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun menyalurkan bantuan untuk korban kebakaran di Perumahan Nusa Indah, Jalan Eka Tunggal, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani, Ahad (18/12/2022). Bantuan berasal dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

"Kemarin, rumah ibu Misnawati dan keluarga mengalami musibah kebakaran. Namun Alhamdulillah rumah beliau kini sudah kembali dibangun," ujar Muflihun.

Muflihun mengatakan pada kesempatan tersebut Baznas juga membantu Misnawati sebesar Rp25 juta dalam program Rumah Layak Huni. Bantuan Baznas ini sebagai bentuk kepedulian.

"Kami juga akan membantu warga terkena musibah di daerah lain dengan menggunakan dana Baznas. Makanya, mari kita berzakat. Agar zakat ini bisa disalurkan ke warga yang membutuhkan," ucap Muflihun.

Ketua Baznas Pekanbaru Endang Muda mengatakan, kepala daerah merupakan amil zakat. Hanya saja, tugasnya dalam menghimpun zakat didelegasikan kepada Baznas.

"Sejak Pj walikota Pekanbaru menjabat, kami langsung berkoordinasi. Agar, Pj walikota mewajibkan semua Aparatur Sipil Negara (ASN) berzakat," ujarnya.

Hal ini disambut dengan baik Pj Walikota Muflihun. Sebelumnya, zakat yang dihimpun Baznas hanya Rp6,4 miliar. Kini, zakat yang dihimpun sudah lebih dari Rp9 miliar. Kenaikannya sangat signifikan sekitar 40 persen. Pada tahun depan, zakat yang dihimpun mencapai Rp12 miliar.

Asumsi ini berdasarkan gaji dan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN sekitar Rp950 juga tiap bulan. Zakat juga diperoleh dari tiap Unit Pengumpul Zakat (UPZ) masjid.

"Kami sangat bersyukur dengan kebijakan Pj walikota. Karena beliau berani menerapkan zakat bagi pada ASN," ungkapnya.


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar