Jalan Sumbar-Riau Tertutup Longsor, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Jalan Sumbar-Riau Tertutup Longsor, Arus Lalu Lintas Dialihkan

PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Jalan lintas Sumatera Barat (Sumbar) - Riau putus total akibat longsor di Kabupaten Kampar sejak pukul pukul 03.00 WIB, Selasa (21/3/2023).

Informasi yang dirangkum media dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, longsor terjadi di Kilometer 81, Desa Merangin, Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar. Material longsor berupa tanah dan bebatuan, memenuhi serta menutup badan jalan.

Kepada BPBD Riau, Edy Afrizal, menyebutkan berdasarkan informasi yang diperolehnya dari Kalaksa BPBD Kampar, longsor terjadi karena intensitas hujan yang tinggi.

"Longsor menimbun badan jalan lintas Riau-Sumbar. Kejadian ini menyebabkan kemacetan karena jalan tidak bisa dilalui kendaraan roda empat dan dan roda dua. Kita melakukan respon cepat di lokasi kejadian bersama Satgas gabungan dan melakukan pembersihan material," ujarnya

Adapun personel yang turun adalah dari BPBD, TNI, Polri dan KemenPUPR.

"Kondisi terkini alat berat sedang membersihkan material tanah longsor. Untuk saat ini arus lalu lintas Sumbar-Riau dialihkan ke simpang Pulau Gadang. Dan arus dari Riau-sumbar dialihkan ke Silam," imbuhnya.***


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar