Sebanyak 579 Kursi Penonton Stadion Utama Riau Dirusak Suporter, Begini Kata Komisi V DPRD Riau

PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Pertandingan antara PSPS Riau dan PSMS Medan di Stadion Utama Riau beberapa waktu lalu rusuh. Sekitar 579 kursi penonton dirusak dan tidak bisa digunakan lagi.

Anggota Komisi V DPRD Riau Ade Hartati Rahmat menyayangkan tindakan oknum perusak aset Pemerintah Provinsi (Pemprov) tersebut. "Sangat disayangkan, karena ini sudah merusak aset milik Provinsi Riau," kata Ade, Ahad (25/9/2022).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu meminta Dinas Kepemudaan dan Olahraga selaku Satuan Kerja (Satker) yang memiliki kewenangan tersebut untuk bertanggung jawab atas kejadian ini.

"Kami (Komisi V DPRD Riau) sudah mengingatkan Dispora agar mengantisipasi hal-hal yang merugikan," ucapnya.

Kata Ade, sejak awal rapat dengar pendapat Komisi V DPRD Riau bersama Dispora Riau, pihaknya telah mengingatkan dan meminta Manajemen PSPS untuk menyampaikan kajian awal dalam hal penggunaan Stadion Utama Riau.

"Sudah diminta, tapi sampai hari ini (24 September 2022) kami belum mengetahui bagaimana skema dan pola kerjasama serta orientasi dari Dispora maupun PSPS," kata dia.

"Apakah kerja sama tersebut menguntungkan bagi Riau terutama dalam hal mengangkat daya saing Riau dalam olahraga atau justru memporakporandakan apa yang sudah dirintis bersama," tambah dia.

Ade Hartati meminta Dispora dan PSPS untuk segera menuntaskan segala permasalahan dan kerusakan Stadion Utama Riau. "Harus sama-sama bertanggungjawab atas kejadian merugikan tersebut," tegas dia.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau Bobby Rachmat mengatakan, bahwa pihaknya telah menghitung aset apa saja yang rusak pasca kekalahan PSPS Riau vs PSMS Medan, Kamis (22/9/2022) lalu.

Hasilnya, terdapat ratusan kursi yang dirusak pendukung PSPS. "Sekitar lebih kurang 579 kursi yang rusak dan tidak bisa digunakan kembali," kata Bobby Rachmat, Sabtu (24/9/2022).

Terkait hal ini, kata Bobby, pada awal pekan depan, pihaknya akan memanggil manajemen PSPS untuk mencari solusi terkait persoalan tersebut. "Intinya yang rusak dapat diperbaiki, kalau mereka masih mau melanjutkan untuk penggunaan Stadion Utama," kata dia.

Sebelumnya suporter PSPS Riau kecewa dengan hasil yang dialami oleh tim kesayangannya saat menjamu PSMS Medan di Stadion Utama Riau, Kamis (22/9/2022) sore.

PSPS Riau kembali menelan kekalahan dari PSMS Medan dengan skor akhir 3-4. Hal tersebut membuat suporter kecewa, dikarenakan dari 4 pertandingan, PSPS Riau belum pernah meraih hasil menang sekalipun. Asykar Bertuah baru meraih satu poin dari hasil bermain imbang kala berhadapan dengan Semen Padang pada laga perdana Liga 2 lalu.

Dalam laga dengan PSMS Medan lalu, terlihat para suporter PSPS Riau menghidupkan flare dan sempat ricuh dikarenakan timnya gagal meraih kemenangan. Tidak hanya itu, fasilitas Stadion Utama Riau berupa kursi penonton juga tampak rusak.

Mereka merusak bangku penonton dan membuangnya ke dalam lapangan permainan. Tampak kursi beterbangan dilempar oleh suporter yang kecewa tersebut.

Babak pertama, PSPS Riau tertinggal 1-3 dari PSMS Medan. Untuk dibabak kedua hingga wasit meniupkan peluit panjang, PSPS menelan kekalahan dengan skor akhir 3-4.

Hal tersebut membuat PSPS Riau berada di peringkat bawah zona barat Liga 2. Dari 4 pertandingan PSPS Riau belum menoreh sekalipun kemenangan.


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar