HMI MPO Cabang Pekanbaru Adakan Latihan Kader 2

PEKANBARU,  POTRETRIAU.COM - HMI MPO Cabang Pekanbaru saat ini tengah menggelar kegiatan Latihan Kader 2 (LK2) atau intermediate training. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung KNPI Riau di Jalan Thamrin, Pekanbaru.

Ketua HMI MPO Cabang Pekanbaru, Dian Aksara, mengatakan bahwa kegiatan dilakukan selama sepekan. Pembukaannya dilakukan pada 23 September 2018 lalu dan akan ditutup pada 30 September mendatang.

 

"Ada 18 kader kita yang mengikuti kegiatan ini, tiga diantaranya berasal dari Cabang Kuansing yang ikut bergabung," sebut Dian pada Jumat (28/9/2018).

 

Dian mengatakan bahwa pelatihan ini adalah lanjutan dari latihan tahap pertama sebelumnya. Di pelatihan ini kader akan dapat mengenal dan mengembangkan potensi diri mereka secara mandiri. 

Kader juga tetap diminta untuk mempedomani nilai Keislaman dalam menumbuhkan kemampuan analitis dalam merespon berbagai persoalan umat dan penuh ketegasan.

"Dalam LK2 ini kita mengusung tema Memperkokoh Kader HMI dalam Menghadapi Politik di Era Kontemporer," tambah Dian.

Di pelatihan ini, kader akan dibekali ilmu dalam proses belajar mengajar dari pemateri. Selain itu kader juga dibiasakan melakukan kegiatan ibadah seperti shalat malam dan juga puasa sunnah.

"Lewat kegiatan ini kita berharap bisa melahirkan kader-kader HMI yang berkualitas," tutup Dian.

 


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar