6 Mahasiswa Bentangkan Spanduk Saat Kedatangan Jokowi Diamankan Polisi

PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Sebanyak 6 mahasiswa diamankan Polresta Pekanbaru, saat kunjungan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ke Kota Pekanbaru, Rabu (4/1/2023) sore.

Para mahasiswa ini diamankan dikarenakan aksi spontanitas membentangkan spanduk ingin menyampaikan aspirasi kepada Presiden Jokowi dan rombongan.

Aksi mahasiswa ini terjadi di Jalan Riau, tepatnya di sekitar Mall Ciputra Seraya Pekanbaru. Saat dikonfirmasi Kasi Humas Polresta Pekanbaru, Iptu M Lukman membenarkan perihal tersebut.

"Benar sempat diamankan untuk dimintai keterangan. Mereka sempat diamankan karena spontanitas membentangkan spanduk saat kedatangan Presiden Joko Widodo dan rombongan ke Pekanbaru," katanya, Rabu malam.

Usai dimintai keterangan kata Lukman, terhadap mahasiswa dari Universitas Hangtuah, Al Azhar dan UMRI tersebut langsung dipulangkan.

"Setelah selesai dimintai keterangan, mereka diperbolehkan untuk pulang sekitar pukul 19.00 WIB," ungkapnya.

"Bukan diamankan, melainkan dimintai keterangan. Usai dimintai keterangan, mereka diberikan pengertian. Mereka berjanji tidak akan melakukan aksi spontanitas selama kunjungan Presiden," tutup Lukman. 


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar