Diduga Gagal Merampok, Korban Bersama Sepeda Motor Ditendang ke Semak

Sepeda Motor Milik Dahlia Yang Di Tendang Diduga Pelaku Perampokan

MERANTI, POTRETRIAU.com - Sudah menjadi sasaran, diduga pelaku perampokan di Jalan Perjuangan, Kecamatan Tebingtinggi Barat Gagal melakukan aksinya, Jum'at (01/02/2019) Siang. 

Dahlia (33) warga Desa Insit, Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti mengatakan kalau kejadian yang begitu cepat (diduga ingin merampok, ) itu dirasakan ketika dirinya pulang kerja sekitar pukul 12:00 WIB. 

''Tiba-tiba ada orang yang tidak saya kenal langsung menendang honda saya dari samping. Saya bersama honda saya jatuh ke semak, untungnya tak jadi apa-apa," katanya. 

Selain itu diakui Dahlia, kemungkinan motifnya mau mengambil tas miliknya yang disangkutkan dibahunya, namun dikarenakan tidak dapat mengambil dan kesal maka diduga pelaku menendangnya. 

Dugaan Dahlia, dirinya merasa curiga terhadap diduga pelaku yang mengincar dirinya. Diduga pelaku sudah mengikutinya ketika dirinya berada di depan Jalan Perjuangan Desa Alahair, Kecamatan Tebingtinggi. 

''Melihat diduga pelaku semakin dekat dan lokasi jalan sepi, saya langsung memindahkan tas saya ke bahu kiri sambil di pangku. Hondanye warna hitam, tak ada BM dan diduga pelaku pakai helm hitam kombi putih full face, baju blazer, luar biru muda dalaman baju hitam ada tulisan akan tetapi saya tidak ingat dan pakai celana jeans panjang warna biru laut, '' jelasnya. 

Dirinya menuturkan bahwa wajah pelaku tidak dapat dikenali karena menggunakan helm. 

''Pelaku pakai helm, wajah tidak kelihatan dan pelaku beraksi sendiri, '' tambah nya.***


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar