Terpeleset dari Kapal, Seorang ABK Tenggelam di Siak

PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Seorang Anak Buah Kapal (ABK) KM Kurnia 8 tenggelam di Pelabuhan Tanjung Buton, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Riau. Korban diduga terpeleset saat mengecek tali terpal penutup barang di atas buritan kapal, Senin (26/12/2022).

Korban diketahui bernama Masri (20), hingga saat ini masih belum ditemukan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

Tenggelamnya seorang ABK kapal itu dibenarkan Kepala Kantor SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya. Pihaknya telah menerima informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Siak perihal adanya kejadian tersebut.

"Benar, saat ini tim sedang di TKP," ujar I Nyoman singkat, Selasa (27/12/2022).

Ia mengatakan saat ini timnya bersama BPBD Siak dan KSOP Buton sedang melakukan pencarian terhadap korban yang tenggelam itu. Namun hingga kini belum menemukan korban.

Diceritakannya, kapal tersebut dinakhodai oleh Rahman. Rencananya akan berlayar dari Pelabuhan Tanjung Buton menuju Selat Panjang, Kabupaten Kepulauan Meranti dengan muatan sayur dan buah-buahan.

Sekitar 10 menit perjalanan dari Pelabuhan Tanjung Buton, saksi bernama Rahmat yang saat itu sedang tidur-tiduran di kapal mendapat laporan dari awak lain bernama Fadli bahwa ada cahaya lampu di laut.

Seketika Rahmat mencari korban namun tidak lagi menemukannya karena sebelumnya ia juga melihat korban sedang mengecek tali terpal penutup barang di burit kapal.

Rahmat sempat melihat senter kepala yang dipakai korban mengambang di air. Kemudian menyampaikan ke nahkoda (Rahman) namun korban tidak terlihat lagi.

Hingga berita ini diterbitkan, tim masih mencari korban yang tenggelam menyisir perairan sekitar pelabuhan Tanjung Buton.


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar