Mulai Penuh, Pemko Pekanbaru Berencana Olah Sampah di TPA Muara Fajar
PEKANBARU, POTRETRIAU.com - Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Muara Fajar sudah hampir penuh. Harusnya, TPA ini segera dilakukan antisipasi agar sampah tidak berserakan di luar TPA.
Pj Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution menuturkan, pihaknya telah melakukan peninjauan ke TPA Muara Fajar.
"Tadi pagi kita meninjau TPA muara fajar. Kita lihat TPA itu memang sudah penuh, jadi perlu ada upaya bagaimana sampah yang sampai di TPA itu diolah. Apakah menjadi energi atau mungkin juga untuk pupuk dan lain sebagainya," ujar Indra, Jumat (30/12/2022).
- BPKAD Akan Surati Mantan Pejabat yang Tak Berhak Gunakan Mobil Dinas
- HMI MPO Cabang Pekanbaru Adakan Latihan Kader 2
- Menghindari Fitnah, Kepala Bidang P4KSDKI Diskominfops Kabupaten Inhil Tunggu Audit BPK
- Kurir Shabu-Shabu seberat 1,02 Kg ditangkap Polsek Senapelan
- Sebar Info Hoaks Gempa Bumi 8,6 SR Hasil Editannya, Wanita Ini Ditangkap Polda Riau
Menurutnya, saat ini TPA Muara Fajar memang masih bisa menampung sampah, namun perlu dilakukan antisipasi.
"Harus segera dilakukan antisipasi," ucapnya.
Ia menuturkan, pengecekan sampah di TPA ini untuk memastikan kesiapan pangangkutan sampah pada tahun depan.
"Tadi kita cek kendaraan, kemudian kita timbang, timbang kosong dan tadi juga saya ngecek berkaitan dengan TPA-nya sendiri," pungkasnya.
Tulis Komentar