Peserta MTQ XXI Kuansing Tenggelam, Begini Kronologisnya!

Ilustrasi

KUANSING,POTRETRIAU.com – M Nazra Efendi, seorang peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXI Tingkat Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau tenggelam di Sungai Kuantan, Jumat (27/10/2023) sore.

Nazra merupakan kafilah dari Kecamatan Inuman. Ia masih berstatus sebagai pelajar di SMAN 1 Cerenti.

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 16.00 WIB di arena pacu jalur Tepian Lubuok Sobae.

Saat itu, Nazra bersama rombongan yang berjumlah 12 orang baru selesai melaksanakan Salat Asar. Kemudian, mereka mandi di Sungai Kuantan, tepatnya di Desa Pelukahan, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang.

Dari 12 orang ini, ternyata salah seorang tak bisa berenang, yakni Priyayuda (12). Saat lagi asik-asik mandi, Priyayuda terbawa arus Sungai Kuantan.

Melihat itu, Nazra langsung melakukan pertolongan. Ia menyelamatkan Priyayuda untuk mencapai bibir sungai.

Nahas bagi M Nazra, ketika Priyayuda sampai, ia malah tenggelam. Mengetahui Nazra tenggelam, kawan-kawannya langsung menghubungi masyarakat setempat untuk meminta pertolongan.

Mendapat informasi ini, masyarakat setempat langsung berkoordinasi dengan Polsek Kuantan Hilir, Koramil Kuantan Hilir, Camat Kuantan Hilir dan Kuantan Hilir Seberang. Tim langsung melakukan pencarian hingga pagi ini.

Upaya pencarian terus dilakukan, masyarakat memasang jaring di hilir lokasi korban tenggelam. Kemudian, BPBD Kuansing juga turun melakukan pencarian korban.***


[Ikuti PotretRiau.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar